Klik disini untuk sukses

Search

Translate

Kronologis Penyerbuan Mapolsek Hamparan Perak


HAMPARAN PERAK- Polsekta Hamparan Perak yang berada di Jalan Perintis Kemerdekaan No. 1 Hamparan Perak Simpang Beringin Kec. Hamparan Perak kab. Deli Serdang di serang oleh sejumlah kawanan bertopeng yang semuanya membawa senjata api laras panjang. Rabu (22/9) sekitar Pukul 00.30 WIB. Akibat aksi para kawanan yang diperkirakan belasan orang menggunakan 6 unit sepeda motor menewaskan tiga personil polisi yang sedang bertugas yakni Aiptu Deto Sutejo, Bripka Riswandi, Aiptu B. Sinulingga.

Aksi para kawanan yang diduga kuat unsur balas dendam dengan ditangkapnya beberapa teroris beberapa hari lalu oleh Densus 88 Mabes Polri ini juga nyaris membakar Mapolsek Hamparan Perak dengan menggunakan bensin yang berada di dalam plastic lalu dibakar. Setelah mendapatkan informasi bahwasannya Polsekta Hamparan Perak diserang oleh sejumlah kawanan bertopeng yang membawa senjata api laras panjang tersebut. Wartawan Sumut Pos (grup JPNN) langsung bergegas mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) tersebut.


Dini hari tadi di lokasi polisi dan para warga sekitar sudah ramai melihat lokasi kejadian. Tidak lama berselang tampak sejumlah pihak kepolisian dari Poldasu yang dipimpin langsung oleh kapolda, Irjen Pol Oegroseno di damping oleh Kapolsek Hamparan Perak, Kompol Murdani keluar dari Polsekta Hamparan Perak setelah meninjau Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Menurut pantauan wartawan Sumut Pos di lokasi kejadian tampak terlihat ratusan masyarakat keluar dari rumahnya untuk melihat tempat kejadian perkara tersebut. Sementara itu suasana di lokasi sendiri cukup mencekam. Berdasarkan berbagai sumber yang berhasil didapat SumutPos di tempat kejadian perkara (TKP) menyebutkan, sekitar pukul 00.25 WIB, para kawanan pelaku yang dilengkapi senjata api yang diperkirakan 15 orang rata – rata berciri – ciri berbadan besar mengenakan sebo, jaket hitam dan sarung tangan menggunakan sepeda motor berbagai merek beperti Mio, Vega ZR lis Merah, Supra 125, GL Pro dan RX King datang dari arah Marelan, Klumpang dan Bulu Cina melintas dari depan Mapolsek Hamparan Perak menuju Jalan ke Klumpang, setelah itu kawanan bertopeng tersebut balik lagi ke Polsek Hamparan Perak.

Para kawanan yang dilengkapi senjata api laras panjang ini mengeluarkan senjata mereka yang diselipkan dibagian tengah sela mereka berboncengan, setelah mensiagakan senjata yang akan mereka gunakan, para kawanan orang tidak dikenal ini kembali memutar arah menuju Mapolsek Hamparan Perak, para kawanan pria ini melewati sekitar 5 meter Mapolsek Hamparan Perak.

Setelah memantau situasi, kemudian mereka memutarkan sepeda motor langsung masuk ke areal dengan sepedar motor Mapolsek Hamparan Perak. “Padahal mereka sempat mutar saya lihat depan, dan supir tangki yang melihat mereka di Titi Payung sedang menyetel senjata,” kata Irwan saat melihat aksi para kawanan pria yang dilengkapi senjata laras panjang saat berada di warung.

Di areal Mapolsek Hamparan Perak, para pria bertopeng ini saling berpencar menuju seluruh bagian Mapolsek Hamparan Perak meja sentra pelayanan kepolisian (SPK) yang pada saat itu Aiptu Deto Sutejo sedang tidur langsung ditembak pada bagian dada.

Kemudian Aiptu B Sinulingga sedang memeriksa tahanan di depan pintu sel tahanan juga kena sasaran tembakan pada bagian badan belakang, berbagai suara tembakan beberapa kali mereka letuskan kerah jendela ruangan Mapolsek Hamparan Perak.

Secara bersamaan, Bripka Riswandi yang sedang bermain laptop di ruang juru periksa juga ditembak oleh kawanan pria hingga bagian belakang tertembak peluru panas, berbagai suara ledakan dari senjata api dan tembakan membuat suasana Polsek Hamparan Perak mencekam.

Sehingga Kanit Reskim, Iptu Irsol yang mengetahui serangan itu, dari dalam ruangan langsung mengunci pintu untuk menghindari serangan tembakan, begitu juga salah satu petugas Bripda Sembiring yang berada di ruang patroli langsung mematikan lampu ruangannya setelah mendengar tembakan itu untuk menghindari serangan dari para kawanan pria tersebut. “Kanit dan Sembiring aja yang selamat,” kata salah satu polisi yang bertugas di Mapolsek Hamparan Perak.

Setelah melakukan aksi penembakkan sekitar 15 kali tembakan, para kawanan bertopeng tersebut juga melempari bensin yang diletakkan di dalam plastik ke pintu ruang kapolsek, ruang juper dan mobil patroli dinas Polsek Hamparan Perak hingga nyaris terbakar. Setelah menguasai areal Mapolsek Hamparan Perak diperkirakan hanya 5 menit, para kawanan pria ini langsung kabur dengan menggunakan sepeda motor yang mereka bawa.

Salah satu polisi yang sedang bertugas di luar yang mengetahui kejadian itu melihat dari jarak jauh mengatakan bahwa. “Ketika kami melihat mereka pergi, kami pun langsung mendatangi polsek berusaha memadamkan api dan melihat teman –teman sudah tewas,” ujarnya.

Para kawanan pria yang telah membrondong Mapolsek Hamparan Perak ini kabur menuju arah Jalan Raya Hamparan Perak ke arah Marelan, sempat berhenti di tengah jalan kemudian para kawanan pria ini memasukkan senjata yang mereka gunakan ke dalam karung goni yang telah mereka persiapkan. Setelah itu mereka kabur ke tiga arah, seperti kedatangan mereka.

Menurut Irwan, beberapa saat setelah kejadian, setelah orang ramai di Mapolsek, melintas mobil kijang innova silver. Tak jelas ada atau tidak kaitannya mobil tersebut dengan peristiwa itu. Namun menurut Irwan, mobil tersebut sempat berhenti. Sopirnya bertanya kepadanya. ”Ada apa bang?”, ujar Irwan menirukan ucapan sopir mobil itu.

Setelah dijelaskan Irwan, sopir mobil tersebut mengaku barusan dia berpapasan dengan sekelompok pengendara sepeda motor di kawasan Medan Marelan. Beberapa orang yang dibonceng, dikatakannya memegang karung goni. ”Sopir itu bilang juga sempat melihat sejumlah pengendara sepeda motor itu memasukkan sesuatu seperti senapan ke dalam karung goni. Setelah itu sopir itu melintas ke arah Klumpang,” ujarnya.

Setelah kejadian tersebut hingga sore kemarin di lokasi kejadian tampak masih ramai dengan masyarakat yang penasaran ingin melihat olah TKP dari pihak kepolisian.
Pada pagi harinya saat orang-orang hendak beraktivitas untuk pergi kerja dan anak-anak yang bersekolah, sempat terjadi kemacetan yang cukup panjang karena masyarakat dan pengendara yang sedang melintasi jalan tersebut berhenti untuk melihat lokasi kejadian.

Hingga tadi malam, masyarakat sekitar masih antusias dan berbondong-bondong untuk melihat keadaan Polsekta Hamparan Perak. Sementara itu, menurut pantauan SumutPos di lapangan, keadaan Polsekta Hamparan Perak sendiri kerusakan cukup parah. Kaca di pintu masuk Polsekta Hamparan Perak tersebut pecah dan kacanya berserakan di lantai akibat tendangan dan tembakan yang dilakukan oleh kawanan bertopeng yang membawa senjata laras panjang tersebut.

Sedangkan kerusakan lainnya yakni mobil patroli Polsekta Hamparan Perak yang rusak pada bagian belakang mobil yang hangus terbakar karena sejumlah kawanan bertopeng tersebut melempar bensin kearah mobil tersebut dan membakarnya. Tetapi api berhasil dipadamkan oleh petugas kepolisian dan warga sekitar yang ikut membantu.

Sejumlah kawanan bertopeng yang mebawa senjata api laras panjang tersebut sempat melemparkan bensin yang diisi didalam plastik ke pintu masuk dan mobil patrol Polsekta Hamparan Perak dan membakarnya. Kejadian tersebut terjadi begitu cepat. Diperkirakan kejadian sekitar 15 menit kemudian kawanan bertopeng tersebut meninggalkan lokasi kejadian. Setelah kawanan tersebut meninggalkan lokasi kejadian barulah sejumlah polisi yang sedang patroli kembali ke Polsekta Hamparan Perak untuk melihat keadaan rekan-rekannya.

No comments:

Post a Comment